7.7.10

Common Indonesian English...

...mistake

Yeap, saya tidak berencana untuk mempublikasikan Kamus Indonesia-Inggris disini, juga bukan memberitahukan kepada dunia bahwa sekarang selain American, British, dan Australian, ternyata ada juga Indonesian English, tapi postingan ini sedikit memberikan tentang penggunaan bahasa Inggris oleh orang Indonesia yang agak-agak ngaco dikit...

1. "Mister!!"
Entah karena bangsa kita ini terlalu bangga kalo didatengin orang asing atau bagaimana, jika ada bule (cowo), sering ada yang manggil dengan sebutan ini, padahal jelas-jelas salah. Sebutan "Mister" harus diikuti dengan nama orang tersebut, dan gunakan "Sir" jika kita gatau namanya, bahkan menyebut "hey, you!" tampaknya masih lebih berterima di mata mereka.
Kesalahan ini disebabkan dalam bahasa Indonesia, kita sering memanggil (orang yang lebih tua) dengan sebutan "Pak", yang dalam bahasa Inggris jadi "Mr." ini... Kesalahan ini umumnya sering dilakukan oleh orang-orang yang (maaf) tingkat pendidikannya rendah atau sedang dalam masa pembelajaran bahasa Inggris (terus biar gaya, dipakelah bahasa Inggris saat ketemu bule)

2. German.
Tidak ada yang salah dengan "German" sebenernya, karena memang ada artinya. Yang salah adalah penggunaannya. Kesalahan paling umum, biasanya terasa saat percakapan, seperti, "which team will win today, Spain or German?", meskipun orang yang mendengar mengerti maksudnya, tapi tetep aja salah, karena harusnya dalam konteks ini yang bener adalah "Germany".
Kesalahan ini, jelas sekali, disebabkan karena dalam bahasa Indonesia, negaranya adalah Jerman, jadi serasa ribet nambahin -y dibelakangnya, kurang efektif dan makan waktu.

3. Boring.
Sama seperti German, "boring" ini juga bermakna, hanya maknanya sering salah arti. Seringkali kita mendengar (atau membaca) orang Indonesia bilang "I am so boring", "gw boring". Entah mereka ini benar-benar merendah(kan diri) atau bagaimana, tapi jelas, jika dia ingin memaksudkan "saya bosan" harusnya dia bilang "I am bored".
Kesalahan ini, terjadi umumnya karena sewaktu kita kecil, kita diajarkan bahwa -ing adalah bentuk aktif, dan -ed adalah bentuk pasif (atau past tense). Sehingga "boring" pun menjadi kata aktif yang berarti saya sedang bosan (atau semacamnya). Umumnya dilakukan oleh anak-anak muda yang masih dalam tahap pembelajaran bahasa Inggris, tapi belum mendapat pembelajaran secara kaffah :D

Okeey... That's all for today, c ya!

8 comments:

  1. Anonymous5:23 PM

    senyum dije...

    ReplyDelete
  2. Gimana dengan "worthed" dan "no heart feeling"?

    ReplyDelete
  3. @anon: apa coba tiba2...

    @dabe: bener juga tuh... bisa jadi postingan nomer dua :D

    ReplyDelete
  4. Anonymous7:24 PM

    apa kabar dunia?

    ReplyDelete
  5. jadi inget pas les bahasa jerman
    pada banyak yang manggil ibu/bpk dengan Frau/Herr tanpa diikuti namanya :D

    ReplyDelete
  6. @anon: tetep asyik

    @anggri: hooo iya, betul3x.. mungkin yang ini gara2 lagunya si Mariah Carey *ngarang*

    @blesafho: hwehehe... iya, bahkan malah harusnya Frau/Herr kan? Tapi rata2 tetep aja manggil Frau Suci, Herr Bambang, de el el

    ReplyDelete
  7. @blesafho: ralat... tadi nulis pake kurung siku tulisan "nama-belakang", mungkin dikira tag, jadi di-remove deh...

    ReplyDelete